BOLINGGO.CO – Dalam acara Semipro, ratusan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), termasuk yang bergerak di bidang kuliner, memenuhi venue di Alun-alun Kota Probolinggo. Mereka menawarkan beragam kuliner mulai dari tradisional hingga modern, dari lokal hingga internasional.
Dewi Deus selaku Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kecamatan Mayangan, menjelaskan bahwa mereka berkolaborasi dengan UMKM yang menjual makanan khas tradisional untuk berpartisipasi dalam pameran kali ini. Langkah ini bertujuan untuk mendukung pelestarian makanan tradisional kota Probolinggo.
“Diantara gempuran makanan modern, makanan tradisional harus tetap ada, sehingga bisa dinikmati oleh semua kalangan usia khususnya anak muda yang tak jarang kini mulai asing dengan makanan tradisional,” kata Dewi, Minggu (30/6/2024).
Rini salah satu pengunjung, merasa gembira dengan kehadiran acara Semipro karena tidak hanya memberikan hiburan bagi keluarganya tetapi juga mengingatkan pada masa lalu dengan adanya makanan klasik yang sudah jarang ditemui.
“Senang sekali karena di acara Semipro. Selain anak-anak bisa menikmati masa liburan sekolah dengan banyak hiburan di sini, saya khususnya bisa kembali menikmati makanan tradisional sambil mengenang masa lalu, yang kini kehadirannya sudah mulai jarang ditemukan,” ungkapnya sambil tersenyum. *