PROBOLINGGO – Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) bekerja sama dengan Pemerintah Kota Probolinggo melaksanakan penanaman 60 pohon Bungur di area Jogging Track Gladak Serang – Maramis, Kamis pagi (23/12025).
Kegiatan ini menjadi bagian dari Kampanye Anti Green Financial Crime sekaligus upaya mendukung penghijauan kota.
Hadir dalam acara tersebut Pj. Wali Kota Probolinggo, M. Taufik, yang menyatakan pentingnya kolaborasi dalam menjaga lingkungan.
“Hari ini kita dapat melakukan gerakan penanaman pohon sekaligus mempunyai arti simbolis bahwa kita semua mampu dan berkomitmen untuk berkolaborasi. Penanaman ini juga bagian dari upaya pemerintah dalam mewujudkan lingkungan yang berkualitas,” ujar M. Taufik.
Kepala PPATK, Supriyadi, menekankan bahwa kegiatan ini bukan sekadar simbolis. “Penanaman pohon ini diharapkan memberikan dampak nyata bagi lingkungan. Pohon yang ditanam akan menjadi sumber kehidupan dengan memberikan oksigen, penghijauan, serta menjaga kelestarian alam,” katanya.
“Pohon ini menjadi sumber kehidupan, memberikan oksigen, penghijauan, dan tentunya membantu kelestarian lingkungan. Itu yang kita harapkan dari kegiatan ini,” tambahnya.
Penanaman 60 pohon Bungur ini dilakukan di sepanjang sisi jalan berpaving di area jogging track. Selain mendukung penghijauan, kegiatan ini juga diharapkan mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan dalam menghadapi kejahatan lingkungan yang terkait dengan aktivitas finansial.