BOLINGGO.CO – Pemkot Probolinggo bekerja sama dengan Baznas dan NU Ranting Jrebeng Wetan untuk mengadakan kegiatan peduli kepada janda dhuafa.
Dalam acara tersebut mereka gelar di Mushola Darul Karomah, Jalan Sunan Bonang, Kelurahan Jrebeng Wetan, Kecamatan Kedopok Kota Probolinggo, Selasa (27/7/2024).
Dalam pernyataannya, Penjabat Walikota Probolinggo menyebut bahwa bantuan ini secara teratur diadakan oleh pemerintah kota bersama Baznas untuk merayakan pergantian Tahun Hijriyah.
“Tadi di rapat saya juga sampaikan ke bapak Camat dan bapak Lurah, barangkali di RT dan RW-nya ada yatim piatu atau kaum dhuafa atau janda yang perlu disantuni, tolong laporkan ke kami, mumpung bulannya baik,” kata Nurkholis.
Dalam kesempatan yang sama Ketua Baznas Kota Probolinggo, Hakimmudin, mengatakan bahwa acara malam ini adalah bagian dari rangkaian kegiatan santunan yang telah diselenggarakan sebelumnya oleh Pemkot bersama Baznas.
“Alhamdulillah kami juga sudah melaksanakan kegiatan yang insya Allah sangat mulia, ada beberapa kegiatan, santunan anak yatim, ada kegiatan khitanan massal, ada santunan dhuafa, macam macam kegiatan, sekiranya kegiatan ini menuai manfaat yang besar,” pungkas Ketua Baznas. *