banner 728x90
banner 728x90
banner 728x90
Kabar Pro

Hilang Empat Hari, Jasad Remaja di Probolinggo Ditemukan di Muara Kali Dringu

×

Hilang Empat Hari, Jasad Remaja di Probolinggo Ditemukan di Muara Kali Dringu

Sebarkan artikel ini
Hilangnya Aurel Candra Saputra (13) selama empat hari berakhir tragis. Remaja tersebut ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di muara Kali Dringu./ Tangkap Layar

PROBOLINGGO – Hilangnya Aurel Candra Saputra (13) selama empat hari berakhir tragis. Remaja tersebut ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di muara Kali Dringu, Kabupaten Probolinggo, Kamis (2/1/2025). Penemuan ini mengejutkan warga dan menimbulkan tanda tanya besar terkait penyebab kematiannya.

Kondisi jasad Aurel sangat mengenaskan, tersangkut di antara akar pohon mangrove dan telah membengkak. Kepala Desa Dringu, Kuryadi, mengonfirmasi identitas korban berdasarkan ciri-ciri fisik dan pakaian yang dikenakan, sesuai dengan laporan dari pihak keluarga.

Aurel diketahui terakhir kali terlihat pada 30 Desember 2024. Ia dikabarkan sedang bermain Wi-Fi di sebuah warung dekat rumahnya. Saksi mata menyebutkan, Aurel sempat dijemput oleh seorang teman menggunakan motor matik berwarna putih. Namun, setelah itu ia tak diketahui keberadaannya. Ponsel dan sepeda motornya ditemukan tertinggal di warung tersebut.

Baca Juga:  Libur Lebaran Membludak, Polres Probolinggo Kota Turun Langsung Amankan Tempat Wisata

Penemuan jasadnya pertama kali dilaporkan oleh warga sekitar yang melihat tubuh mengapung di muara. Pihak berwenang segera mengevakuasi jasad tersebut dan membawanya ke RSUD Dr. Saleh untuk proses autopsi guna mengungkap penyebab pasti kematian.

“Kami belum bisa memastikan penyebab kematian. Dugaan awal tidak mengarah ke tindak kejahatan, namun kami menunggu hasil autopsi untuk mengetahui lebih jelas,” ungkap seorang petugas kepolisian yang menangani kasus ini.

Keluarga Aurel kini menanti hasil pemeriksaan medis untuk mendapatkan kepastian. Sementara itu, pihak kepolisian terus mendalami kasus ini dengan menggali informasi dari berbagai sumber.

Peristiwa ini menyisakan duka mendalam bagi keluarga Aurel dan mengundang simpati masyarakat setempat. Warga berharap kasus ini segera terungkap demi memberikan keadilan bagi keluarga korban.