BOLINGGO.CO- Expo Kampus Nasional 2024 yang diselenggarakan oleh Ikatan Alumni dan Santri Zainul Hasan Genggong (Tanaszaha) Komisariat Kampus se-Nusantara pada Sabtu – Minggu (13-14/01/2024), bertempat di halaman P5 Pesantren Zainul Hasan Genggong Kecamatan Pajarakan, kabupaten Probolinggo. Acara Expo Kampus tersebut diselenggarakan selama dua hari, hari pertama bagian siswi dan hari kedua bagian siswa.
Acara ini dikemas dalam bentuk talkshow, serasehan untuk alumni, dan sosialisasi kepada siswa kelas XII. Sebanyak 13 lembaga yang ikut serta di antaranya 5 lembaga SLTA Pesantren Zainul Hasan Genggong dan 8 lembaga SLTA di bawah naungan KKM MA Zainul Hasan.
Terdapat 1.071 santri/siswa yang berasal dari 13 lembaga tersebut yang mengikuti kegiatan Expo Kampus pada tahun ini. Selain itu, terdapat 72 kampus yang berpartisipasi dari seluruh perguruan tinggi se-nasional.
Biro Kepesantrenan Pondok Pesantren Zainul Hasan Genggong. dr. Mohammad Haris Damanhuri, M. Kes., menyampaikan bahwa Expo Kampus merupakan sebuah kegiatan yang patut diapresiasi dan dipertahankan, karena memberikan manfaat yang besar bagi para santri/siswa kelas XII SLTA yang akan melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Memperkenalkan berbagai perguruan tinggi yang dapat menjadi jembatan guna menambah pengetahuan dan wawasan untuk masa depan para santri/siswa.
“Expo Kampus Nasional 2024 ini merupakan bentuk pengabdian para alumni yang sudah selesai di pesantren untuk menularkan pengetahuan dan wawasannya kepada adik-adiknya yang masih mondok, dan ngerumat santri-santri agar tidak salah memilih pendidikan jenjang selanjutnya,” kata Gus dr. Haris
Tidak hanya itu, penanggung jawab acara Kiai Hassan Ahsan Malik, S.Sy., M.Pd., mengatakan kegiatan Expo ini sudah berjalan tiga kali. Saat ini, berlangsung lebih meriah.
“Alhamdulillah Expo kampus ini sudah berjalan 3 kali, dan saat ini diselenggarakan lebih meriah lagi. Sebagai wujud dari tanggung jawab ilmu pengetahuan dan pengabdian para alumni kepada pesantren,” kata Kiai Hassan Ahsan Malik.