BOLINGGO.CO – Para Aliansi santri Gus Dur mengadakan unjuk rasa di halaman kantor Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Jakarta Pusat. Mereka suarakan PBNU segera menggelar Muktamar Luar Biasa (MLB) untuk menggantikan ketua umum dan sekjen PBNU.
“Karena Gus Yahya sebagai Ketum ketika di Muktamar Lampung yang menkonsolidasi ideologi perjuangan Gus Dur untuk memperbaiki NU ke depan, tapi faktanya hari ini justru kontraproduktif,” ucap Muhamad Sholihin selaku Koordinator Aksi, dikutip dari Okezone, Minggu (4/8/2024).
Sholihin mengatakan dalam aksinya, bahwa Ketum PBNU Gus Yahya sudah menerlibatkan PBNU dalam politik praktis. Ia menilai sudah mencoreng cita-cita Nahdlatul Ulama (NU).
“Sangat menyakitkan mencampuri urusan rumah tangga orang lain. Yang katanya tidak berpolitik praktis tapi malah justru hari ini kami dipertontonkan dengan keputusan PBNU membentuk tim investigasi. Itu adalah offside!” ungkapnya.
Dalam aksi tersebut para Aliansi Santri Gus Dur, meminta Gus Yahya segera turun dan menemui massa aksi untuk melakukan audiensi.