banner 728x90
banner 728x90
Probolinggo

Sertijab Bupati Probolinggo, Gus Haris Siap Bawa Perubahan dengan Kolaborasi dan Inovasi

×

Sertijab Bupati Probolinggo, Gus Haris Siap Bawa Perubahan dengan Kolaborasi dan Inovasi

Sebarkan artikel ini
Serah terima jabatan (sertijab) Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo berlangsung khidmat dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Probolinggo di ruang rapat utama DPRD./ Probolinggokab

PROBOLINGGO – Serah terima jabatan (sertijab) Bupati dan Wakil Bupati Probolinggo berlangsung khidmat dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Probolinggo di ruang rapat utama DPRD, Senin (3/3/2025). Acara ini menandai dimulainya kepemimpinan baru di Kabupaten Probolinggo.

Prosesi sertijab ini ditandai dengan penandatanganan berita acara oleh Pj Bupati Probolinggo purna tugas Ugas Irwanto, Bupati Probolinggo Gus dr. Mohammad Haris, serta Gubernur Jawa Timur Hj. Khofifah Indar Parawansa.

Selanjutnya, dilakukan penyerahan memori jabatan dari Ugas Irwanto kepada Gus Haris, didampingi Wakil Bupati Probolinggo Ra Fahmi AHZ dan Pimpinan DPRD Kabupaten Probolinggo.

Dalam sambutannya, Bupati Probolinggo Gus Haris menegaskan pentingnya kolaborasi dan efisiensi dalam pemerintahan untuk mendorong pembangunan daerah. Ia mengajak semua pihak, mulai dari pemerintah daerah, Forkopimda, DPRD, hingga masyarakat, untuk bekerja sama dalam membangun Kabupaten Probolinggo.

Baca Juga:  KPA Gelar Penanggulangan HIV Untuk Mahasiswa Probolinggo

“Ke depan, kita harus fokus pada efisiensi dan kolaborasi. Tidak hanya antar OPD, tetapi juga secara vertikal dan horizontal. Semua elemen harus saling mendukung, baik Pemerintah Daerah, DPRD, maupun masyarakat,” ujar Gus Haris.

Ia juga menyoroti potensi besar yang dimiliki Kabupaten Probolinggo dan menyampaikan harapannya agar program-program yang akan dijalankan dapat membawa daerah ini keluar dari keterpurukan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Ke depan, kita akan membangun sistem data satu pintu. Setiap OPD akan memiliki akses ke data yang sama, sehingga koordinasi antarinstansi lebih mudah dan efisien,” tegasnya.

Dengan kepemimpinan yang baru, diharapkan Kabupaten Probolinggo dapat lebih maju melalui sinergi dan inovasi yang berkelanjutan.